Posted by : chikaze-4.blogspot.com Selasa, 09 April 2013

Hayooo loh yang baru mulai belajar Database bisa juga pakai Oracle, ada banyak aplikasi database sebenarnya tinggal kebutuhannya untuk apa dan kira-kira kebutuhan penyimpanan data berapa besar. Ada banyak jenis Aplikasi Database yang umum digunakan antara lain, Oracle, SQLserver, phpMyadmin, SQLyog, MySQL dan lain-lain. Selain kebutuhan diatas spesifikasi perangkat juga dapat mempengaruhi kinerja Aplikasi database yang akan kita gunakan loh..
Nah kali disini kita akan membahas sedikit tentang Oracle 10g XE ^^/


Introduction....
Oracle Corporation adalah salah satu perusahaan pembuat software yang terkenal khususnya pada Database software. Perusahaan ini telah mengeluarkan banyak versi dari software mulai dari oracle 6.0, 8i, 9i hingga 10g. Produk produk tersebut biasa digunakan pada skala Enterprise (perusahaan), yang tentu saja harganya tidak murah bagi kita pengguna individual,
Lantas bagaimana kita bisa belajar Oracle dengan harga terjangkau ?
Oracle memberikan solusi untuk hal tersebut, Oracle XE merupakan versi freeware yang ditujukan bagi pemula atau pengguna individual yang ingin mempelajari oracle tanpa harus mengeluarkan biaya besar atau membajak software tersebut. Versi ini memiliki banyak kesamaan dengan versi 10g sehingga anda tidak perlu khawatir bahwa fitur yang nanti anda pelajari dan gunakan di versi XE tidak akan anda temukan di versi 10g Enterprise.


Menggunakan Oracle sebagai aplikasi akan sangat mudah jika kita sudah memahami struktur dari oracle tersebut, banyak sekali kesulitan dalam penggunaan oracle hanya dikarenakan pola fikir yang cepat , yaitu langsung ingin menggunakan sebagai aplikasi, tanpa mengerti seperti apa oracle itu sendiri. Untuk itu anda perlu melihat gambar berikut ini.

Gambar diatas memberikan ilustrasi tentang struktur database oracle 10g XE, pada satu database OracleXE yang sudah terinstall akan memiliki lebih dari satu tablespace. Tablespace digunakan untuk mengelompokkan data lojik. Sehingga secara adminstrasi akan lebih mudah mengelola setiap file yang berkaitan dengan aplikasi. Pada saat instalasi awal dalam direktori $ORACLE_BASE/oradata/XE kita akan mendapatkan 6 buah file data yang memiliki ekstensi .DBF file tersebut berkaitan dengan Tablespace sebagai berikut.


Untuk sementara, kita sudah mempelajari srtuktur dasar dari oracleXE. Sekarang kita akan mulai dengan tahapan awal yaitu instalasi oracleXE.


Setidaknya sedikit tau walau tidak banyak semoga bermanfaat yah kawan :D
lanjut ke Instalasi Oracle 10g XE yah jangan lupa mampir juga :)





Leave a Reply

Komen yah ^^
Terima Kasih....

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Popular Post

Followers

- Copyright © 2013 -^__Mine__^- -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -